Satu kata yang tepat untuk mendeskripsikan tempat ini adalah
“Adem”. Adem dalam arti sebenarnya dan adem dalam arti nyaman buat dibajak dan
di-invasi :P. Entah sudah takterhitung jumlah invasi ke kamar Dedek...baik yang
dilakukan secara perorangan maupun kelompok hingga kami secara sepihak
memutuskan menjadikannya sebagai markas dan memberi nama “Cafe Dangdut” –
terinspirasi dari lagu dangdut yang berjudul “Kopi Dangdut”-
Rasa ademnya mungkin memang karena kamarnya yang lebih luas
atau paling luas daripada kamar lainnya...atau karena bersebelahan dengan kamar
mandi ditambah faktor ukuran badan Dedek yang kecil plus barang-barang Dedek
yang sedikit. Pokoknya intinya luas dan lapang :D
Faktor adem kedua yang berarti “nyaman” mungkin berasal dari
si Dedek-nya yang nampak welcome dan adem ayem aje kamarnya di-invasi...tapi
kami juga gak tau gimana sebenarnya perasaan si Dedek yang pasti senyum dan
candanya Dedek menambah faktor “Adem” –nya kamar Dedek bertambah...*ecieeeee*.
Tentang apa saja yang kami lakukan disana....hmmm....
- Makan bareng, biasanya kalo weekend mulai dari sarapan, makan siang, makan malam....cemilan pagi, cemilan sore...*kalo ada yang dicemil* :P:P. Momen yang paling berkesan adalah sahur bareng dan buka bareng huhuhu *pelukkkk*
- Ngobrol...chit chat...ngomongin persoalan dalam negeri maupun luar negeri...kami suka bertukar pikiran gitu. Bahkan suka membicarakan hal-hal ilmiah yang dipimpin dan dibimbing langsung oleh Suhu Yuli...*hormat pada suhu*
- Nonton Tipi...sambil komen-komen yang bermanfaat *hihihi*
- Mengubah lagu, dan bernostalgia dengan lagu2 lama...terutama untuk lagu-lagu yang ber-genre Dangdut dan Melayu...makanya dikasih nama “Cafe Dangdut”
Saking seringnya kami kumpul di kamar Dedek, maka dapat
diidentifikasi ciri khas kami masing-masing kalo lagi nongkrong di “Cafe
Dangdut”
- Dedek : PIC penggubah lagu, bagian penderita yang sering di-bully, bagian umum yang menyiapkan sarana dan prasarana di “Cafe Dangdut”
- Analis : tukang galau, tukang komen, menjaga keamanan “Cafe Dangdut” dari keributan yang tak kunjung berakhir
- Yuli : Suhu yang suka komentar ilmiah dan mencetuskan lagu-lagu dangdut hits biar cafe makin ramai
- Wening : orang paling romantis dengan gombalannya, chef yang sangat berbakat menyediakan camilan dan menu makan istimewaaa....*gaya cherrybelle*
- Anis : mama lemon yang sukanya diem aja dan mengamati, akhir-akhir ini juga suka galau karena sebab yang pasti *eaaaaa*
- Ummi : sedang berusaha untuk menerima kegejean mbak-mbak kosnya *yg tabah ya um* *pukpuk*
- Gita : yg paling lama nyambungnya kalau bercanda, juga sering di-bully terus apa yaa??
Me as Tukang Gerung-Gerung
-Fin-
Galauu..???
BalasHapusah, siapa bilaaang..??!!
*kabur